Minggu, 15 Februari 2009

Roti Bluder



Setelah sekian lama blog ini aktif, tp baru hari ini coba memberanikan diri untuk menulis. Hmmmmm , pengen nulis apa ya????
Hari ini lg pengen nyobain bikin Roti Bluder, resepnya dari browsing internet, nyari...nyari... nyari....akhirnya resep jatuh ke salah satu blog favorit saya. Roti bluder ini lumayan enak dan empuk banget, manggangnya jg tidak boleh terlalu lama, ntar rotinya jd agak kering

Roti Bluder
Resep: 52Resep Kue Populer Sedap
Bahan:
400gram Tepung Terigu Protein Tinggi

100gram Tepung Terigu Protein Sedang
1bungkus Ragi Instant (11gram)
75gram Susu Bubuk Full Cream
150gram gula pasir
4butir kuning Telur
2butir putih Telur
25ml susu evaporated
175ml air es
100gram mentega1sdt garam
Isian & Taburan:MeisesKeju Parut

Olesan :
1 bj kuning telur
1 sdm susu

Cara Membuat:
1. Campur jadi satu bahan kering (tepung, ragi, susu bubuk & gula) di dalam wadah, campur sampai rata (bisa dengan mixer kecepatan paling rendah)
2. Masukkan telur, susu dan air sedikit-demi sedikit sambil terus di uleni - bisa pakai mixer untuk bikin roti, sampai kalis
3. Masukkan mentega dan garam, uleni lagi sampai kalis & tidak robek kalo adonan dibentangkan seperti kulit martabak
4. Bulatkan & diamkan sampai mengembang selama 30 menit
5. Kempiskan adonan untuk membuat gas nya - timbang masing 50gram - bulatkan - istirahatkan 10 menit
6. Gilas adonan kemudian isi dengan bahan isian, tutup rapat dan bulatkan kembali, taruh dalam cetakan muffin yang diolesi mentega atau dialasi papercup. Istirahatkan kembali selama 75 menit.
7. Olesi roti dengan susu evaporated dan taburi keju untuk yang isi keju dan meises untuk yang isi meises. Oven dengan suhu 190C selama 15 menit.
8. Roti siap dihidangkan .....

9. Untuk 25 bj ukuran paper cup sedang


0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Widget for Blogs by LinkWithin